SMS 085747272757
Senin - Jumat : 08.00 - 22.00

Test Footer 2

Rabu, 02 April 2014

Robben: MU Tidak Seburuk yang Dibicarakan Media

 
Sangat diunggulkan bisa menang, Bayern Munich hanya bisa menuai hasil imbang dari Manchester United. Arjen Robben menyebut The Red Devils adalah lawan yang tangguh dan tak selemah yang dibicarakan media.

Bermain di Old Trafford Rabu (2/4/2014) dinihari WIB, Bayern menuai hasil imbang 1-1 dari Manchester United pada leg I perempatfinal Liga Champions. Tuan rumah lebih dulu unggul lewat gol Nemanja Vidic di menit ke-58 dan Bayern menyamakan kedudukan lewat gol Bastian Schweinsteiger delapan menit kemudian.

Sepanjang laga bergulir Bayern jauh lebih dominan dengan penguasaan bola hingga 74%. Tim Bavaria itu juga membuat peluang gol jauh lebih banyak dibandingkan tuan rumah dengan 16 attemps dan tiga tembakan tepat sasaran. MU hanya membuat enam peluang namun empat tendangan di antaranya tepat sasaran.

"Pada akhirnya kami bisa puas dengan hasil 1-1. Setidaknya ini lebih baik ketimbang 0-0," kata Robben kepada NOS yang dikutip Sports Mole.

"Kami mencetak gol tandang maka itu jadi hal yang positif," tegas pemain 30 tahun itu.

Namun, Robben mengingatkan timnya agar tak terlena dengan pemberitaan yang menyebut penampilan MU sedang tak oke musim ini. Perebutan tiket semifinal juga belum usai dan belum benar-benar dimenangkan Bayern. Leg kedua babak delapan besar akan bergulir di Allianz Arena 9 April mendatang.

"Saya tidak suka jika orang-orang di luar sana memandang remeh United. Media membicarakan mereka seolah mereka mudah dikalahkan. Saya bilang demikian setelah melawan United di Old Trafford," ujar Robben.

"Kami harus mengolah bola secepat mungkin dan menjaga jarak. Kami tak menciptakan banyak kesempatan besar, tapi kami puas dengan hasil 1-1. Pekan depan kami harus memberikan penampilan terbaik lagi," ucap dia.

via

Tidak ada komentar: